Alumni SMPN Mangkoso Gelar Musyawarah Pembentukan Pengurus IKA dan Persiapan Reuni Akbar

    Alumni SMPN Mangkoso Gelar Musyawarah Pembentukan Pengurus IKA dan Persiapan Reuni Akbar

    BARRU - Alumni dari berbagai angkatan SMPN Mangkoso hari ini menggelar Musyawarah dalam rangka pembentukan Ikatan Kerukunan Alumni (IKA) SMPN Mangkoso sekaligus persiapan reuni akbar, di Restauran 27 Labuangnge, desa Kupa, kecamatan Mallusetasi, kabupaten Barru, pada Ahad (12/3/2023).

    Hadir dalam Musyawarah itu, Anggota Komisi IX DPR RI Fraksi NasDem drg. Hj. Hasnah Syam, MARS., yang juga alumni SMPN Mangkoso. Selain itu, masing-masing perwakilan angkatan sebanyak dua orang juga hadir untuk memilih Calon Ketua Umum IKA SMPN Mangkoso.

    Musyawarah ini dibuka oleh Ketua Karateker IKA SMPN Mangkoso Mursalim Abdullah didampingi Andi Anwar Aksa, Anggota Pengurus Karateker Ahsan Jafar, Ketua Pengarah Aslama dan Kepala Sekolah SMPN Mangkoso.

    Dalam sambutannya, Ketua Karateker IKA SMPN Mangkoso Mursalim mengatakan bahwa Musyawarah ini sudah lama digagas cuma karena adanya pandemi sehingga baru hari ini bisa terlaksana.

    "Alhamdulillah, setelah sekian lama tertunda akibat pandemi Covid-19 akhirnya musyawarah ini bisa terlaksana. Selain untuk mempererat tali silaturahmi antar alumni dan dengan terbentuknya IKA Alumni kita bisa berkintribusi terhadap sekolah SMPN Mangkoso", katanya.

    Pantauan wartawan di lokasi acara, nampak musyawarah berlangsung lancar dan memasuki sidang pemilihan Ketua IKA.

    (Ahkam)

    barru sulsel
    Ahkam

    Ahkam

    Artikel Sebelumnya

    Pasukan Biru Dapat Kejutan dari Bupati Dan...

    Artikel Berikutnya

    Musyawarah IKA SMPN Mangkoso, Hasnah Syam...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Panglima TNI Dampingi Menhan Terima Kunjungan Kepala Staf Gabungan Militer Tiongkok
    HMI Barru Gelar Aksi Demonstrasi Protes Kehadiran Alfamart dan Indomaret
    Bupati Barru Hadiri Rakor Forkopimda Sulsel Bahas Akselerasi Pembangunan 2025
    Dukung Program Ketahanan Pangan, Babinsa Koramil 1710-02/Timika Bantu Warganya Dalam Memanen Jagung
    Terima Kunjungan Kepala BPOM, Kapolri Pastikan Sinergi Penindakan Mafia

    Ikuti Kami