Bu Dokter Hasnah Syam Serahkan Bantuan Boks Pendingin ke Nelayan dan Pelaku UMKM

    Bu Dokter Hasnah Syam Serahkan Bantuan Boks Pendingin ke Nelayan dan Pelaku UMKM

    BARRU - Usai menggelar Sosialisasi BPJS Kesehatan, Anggota Komisi IX DPR RI., drg. Hj. Hasnah Syam, MARS., selaku Ketua TP PKK Barru, menyerahkan bantuan Boks Pendingin kepada 45 orang Pelaku UMKM, di Baruga Singkerru Adae, Rujab Bupati Barru, Rabu (13/7/2022).

    Boks Pendingin tersebut adalah bantuan dari Kementerian Perdagangan yang disalurkan melalui Dinas Koperasi, UKM dan Perdagangan Kabupaten Barru.

    Dalam sambutannya, Hasnah Syam mengatakan bahwa bantuan dari Kementerian Perdagangan ini diperuntukkan untuk warga berprofesi nelayan dan UMKM. 

    Menurutnya, Boks pendingin ini diharapkan bermanfaat untuk menyimpan hasil tangkapan ikan agar tidak mudah rusak.

    "Bantuan ini adalah bentuk usaha kami. Sekecil apapun bantuannya kami berharap dapat mensejahterakan masyarakat, " kata Bu Dokter, sapaan Hasnah Syam.

    Warga penerima bantuan ini yakni dari Desa Ajjakkang, Desa Siawung dan Kelurahan Sumpang Binangae.

    (Ahkam/Fandi)

    barru sulsel
    Muh. Ahkam Jayadi

    Muh. Ahkam Jayadi

    Artikel Sebelumnya

    Hasnah Syam Kerjasama BPJS Kesehatan Gelar...

    Artikel Berikutnya

    Massifkan Penurunan Stunting di Barru, Hasnah...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Bakamla RI Berikan Pertolongan Medis ABK KM Lintas Samudra 2 di Perairan Natuna
    Polres Barru Serahkan Tersangka Penipuan Haji ke Kejaksaan
    Polres Barru Siapkan 180 Personel Amankan Kampanye Terbuka
    Hendri Kampai: Jika Anda Seorang Pejabat, Sebuah Renungan dari Hati ke Hati
    Polres Barru Terjunkan 180 Personel Amankan Kampanye Terbuka Pilkada 2024

    Ikuti Kami