Komisariat PMII STAI Al Gazali Barru Salurkan Donasi Bagi Korban Puting Beliung

    Komisariat PMII STAI Al Gazali Barru Salurkan Donasi Bagi Korban Puting Beliung

    BARRU - Komisariat PMII STAI Al Gazali Barru bersama dengan rekan organisasi intra kampus, HMJ PAI STAI Al Gazali Barru dan Senat Mahasiswa STAI Al Gazali Barru menyalurkan donasi untuk para korban Puting Beliung, desa Pancana, Kecamatan Tanete Rilau, kabupateb Barru, Senin (23/1/2023).

    Penyaluran donasi ini diberikan kepada sahabat Miftah, selaku pemuda Cenrapole, sebagai penyalur bantuan donasi dari beberapa penyalur bantuan lainnya.

    "Semoga dana ini bisa berguna bagi masyarakat yang terkena bencana, jangan lihat berapa yang kami berikan. Dan terima kasih kepada para pengurus organisasi intra kampus yang setia menemani dan bekerja sama dengan kami", ucap Izul.

    Selain menyalurkan bantuan, PMII Komisariat STAI Al Gazali Barru, HMJ PAI STAI Al Gazali Barru dan Senat Mahasiswa STAI Al Gazali Barru juga berkunjung ke salah satu rumah yang terkena bencana Angin Puting Beliung. 

    Kondisi rumah yang dikunjungi, sudah rata dengan tanah akibat angin puting beliung yang menerjang berbarengan dengan robohnya pohon di dekat rumah tersebut.

    "Sebenarnya sudah 3 kali terjadi bencana seperti ini, yang pertama ada 9 rumah yang menjadi korban, yang kedua satu rumah dan yang terakhir ada 19 rumah. Kalau yang kemarin itu tidak viral padahal cukup parah keadaannya. Dan yang ketiganya ini barulah viral karena berada di pinggir jalan raya", ungkap sahabat miftah selaku pemuda Cenrapole.

    "Sangat miris mendengar ungkapan sahabat Miftah dan melihat memang kondisi para korban. Yah, seperti itulah Takdir-Nya Allah, dalam menguji hamba-Nya. Semua diluar kuasa kita", sebutnya.

    (Ahkam)

    barru sulsel
    Ahkam

    Ahkam

    Artikel Sebelumnya

    Rabu 25 Januari, Suardi Saleh Akan Lantik...

    Artikel Berikutnya

    Pelantikan PPS Digelar di Makassar, Begini...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Majelis Taklim SD Plus Al-Ashri Bahas Resolusi 2025 dan Rampingkan Struktur Pengurus
    Hendri Kampai: Makan Siang Bergizi Gratis (MBG) Itu Tidak Gratis, Tapi Dibayar Pemerintah, Ingat Itu Deddy!
    Hadiri Penutupan Pleno Hima Persis, Kapolri: Mari Jaga Keberagaman Untuk Wujudkan Indonesia Emas 2045
    Kenali Pentingnya Memeriksakan Mata Secara Rutin untuk Menjaga Kesehatan Penglihatan
    Pangkoopsud II Dikukuhkan sebagai Warga Kehormatan Divisi Infanteri 3 Kostrad

    Ikuti Kami