Lingkungan Soreang Tanete Rilau Terendam Banjir

    BARRU - Hujan deras yang terus mengguyur Kabupaten Barru sejak Senin pagi tadi (06/12/2021) mengakibatkan sejumlah wilayah di Kecamatan Tanete Rilau mengalami banjir.

    Hingga Senin petang ini pukul 18.09 Wita., Lingkungan Soreang, Kelurahan Tanete, Kecamatan Tanete Rilau terendam banjir dengan ketinggian air mencapai kurang lebih 50 cm.

    Bhabinkamtibmas Kelurahan Tanete Aiptu Hamid Sakka yang dihubungi via telefon membenarkan hal tersebut. Menurutnya, Banjir di Soreang terjadi sejak siang tadi akibat derasnya hujan yang turun secara terus menerus.

    "Hingga saat ini, air banjir masih tinggi dan diperkirakan bisa naik jika hujan tidak berhenti", katanya.

    Hamid menghimbau masyarakat agar tetap waspada dan segera melapor kepada Tim Siaga Bencana Tanete Rilau jika membutuhkan bantuan.

    "Jika masyarakat membutuhkan bantuan, segera sampaikan ke Tim Siaga Bencana Kecamatan Tanete Rilau", harapnya.

    (Ahkam)

    Warta.co.id

    Warta.co.id

    Artikel Sebelumnya

    Ma'arif Madani Nahkodai UKM Seni Budaya...

    Artikel Berikutnya

    Banjir di Dusun Maralleng Desa Paopao, Warga...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Apel Komandan Satuan Jajaran TNI Angkatan Udara 2024, Lanud Sultan Hasanuddin Terima Penghargaan Zona Integritas
    Kepala Bakamla RI Pimpin Makan Siang Bergizi Terhadap 2.500 siswa/i sekolah di seluruh Indonesia
    Satgas MTF XXVIII/ UNIFIL Raih Penghargaan LAF Medal Di Penghujung Masa Baktinya
    Prabowo Subianto Hadir untuk Indonesia Sebagai Anti Klimaks dari Jokowi
    Polda Sulsel Dukung Ketahanan Pangan Nasional Melalui Penaburan 10 Ribu Benih Ikan di Makassar

    Ikuti Kami