Sempat Memohon Maaf, Lurah Kiru-Kiru Mardin Berpulang Ke Rahmatullah Di Jumat Pagi

    Sempat Memohon Maaf, Lurah Kiru-Kiru Mardin Berpulang Ke Rahmatullah Di Jumat Pagi

    BARRU - Kabar duka cita terdengar dari Soppeng Riaja, Barru atas berpulangnya ke Rahmatullah Lurah Kiru-Kiru, Mardin, S.Sos pada Jumat pagi di Makassar dan Jenazah disemayamkan di rumah duka di Mangkoso, Jumat (31/12/2021).

    Jajaran Pemda Barru, turut berdukacita dan Bupati Barru Ir. H. Suardi Saleh M.Si, menuliskan ucapannya.

    "Innalilahi Wa Inna Ilaihi Raji'un, Telah Berpulang ke Rahmatullah, Bapak A. Mardin Mangkana (Lurah Kiru-Kiru, di Mangkoso, Kecamatan Soppeng Riaja), Hari ini, Jumat 31 Desember 2021 di Makassar, dan Jenazah dalam perjalanan ke Mangkoso, " tulis Bupati Suardi Saleh mengabarkan duka cita ini dibeberapa media komunikasi publik.

    Kepala Daerah ini juga memberikan doa, yang diamini oleh banyak nitizen.

    "Semoga Amal Ibadah Almarhum diterima oleh Allah Subhanahu Wa Ta'Ala dan segenap Kinerja menjadi Amalan Jariyah serta keluarga yang ditinggalkan dapat ikhlas berlapang dada, " tulisnya.

    Lurah Kiru-Kiru Mardin, sosoknya mudah dikenali dengan postur tinggi ideal disertai senyuman dilengkungan kumis khasnya, Ia merupakan tokoh Pemerintahan yang familiar, kalem dan penuh wibawa ditengah masyarakat Barru yang sejak Tahun 2016 memimpin administrasi wilayah kelurahan.

    Kepala Bidang Humas Pemda Barru, Ardi Susanto SH yang akrab dan menjalin persahabatan dengan Almarhum, berkisah bahwa awal bulan lalu, Lurah Kharismatik ini telah mengetahui dan mensucikan dirinya dengan meminta menyampaikan pesan persahabatan dan permohonan maaf via WAG.

    "Tabe Dinda, melalui kita kami minta tolong sampaikan anggota dan teman PNS, kami minta tolong sampaikan, mohon maaf tanpa kecuali, " tulis Almarhum Mardin di pesan WhatsApp nya 9 Desember lalu yang masih terbaca di grup jaringan Latpim III Barru.

    Dengan dasar ini, Kabid Humas, Informasi dan Komunikasi Publik Pertama Pemda Barru ini meminta publik untuk bersama mendoakan Almarhum serta segenap khilaf, lupa, maupun tingkah Almarhum sebagai Manusia untuk dimaafkan.

    "Pak Mardin Orang Baik, kami sering diundang makan bersama di Kantornya, kini Beliau sudah pulang, di Hari Jumat yang banyak keutamaan, Selamat Jalan Senior, dipanggil pulang di Jumat ini, adalah tanda Beliau penuh kebaikan, Husnul khatimah, Insya Allah, " sebut Ardi yang juga menjelaskan bahwa pernah tiga bulan jalan bersama Beliau, media September hingga Desember 2015 lalu saat ikuti Pendidikan Latpim IV yang pertama kali digelar Kabupaten Barru.

    (Ahkam)

    Ahkam

    Ahkam

    Artikel Sebelumnya

    Akhiri Tahun dengan Jumatan, Bupati Suardi...

    Artikel Berikutnya

    Anggota DPR RI Hasnah Syam Resmikan Ruang...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Majelis Taklim SD Plus Al-Ashri Bahas Resolusi 2025 dan Rampingkan Struktur Pengurus
    Hendri Kampai: Makan Siang Bergizi Gratis (MBG) Itu Tidak Gratis, Tapi Dibayar Pemerintah, Ingat Itu Deddy!
    Hadiri Penutupan Pleno Hima Persis, Kapolri: Mari Jaga Keberagaman Untuk Wujudkan Indonesia Emas 2045
    Kenali Pentingnya Memeriksakan Mata Secara Rutin untuk Menjaga Kesehatan Penglihatan
    Pangkoopsud II Dikukuhkan sebagai Warga Kehormatan Divisi Infanteri 3 Kostrad

    Ikuti Kami